Breaking News

JAM-Pidum Apresiasi Sinergi Jaksa dan Penyidik dalam Penegakan Hukum Bersama Babinkum TNI

Liputan08.com Jakarta, 6 Maret 2025 – Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Umum (JAM-Pidum) Prof. Asep N. Mulyana memberikan apresiasi terhadap kerja sama yang solid antara penyidik dan jaksa dalam menangani perkara yang memerlukan koordinasi dengan Badan Pembinaan Hukum (Babinkum) TNI. Apresiasi tersebut disampaikan dalam pertemuan di ruang rapat JAM-Pidum, Kamis (6/3/2025)

Dalam kesempatan tersebut, JAM-Pidum menegaskan pentingnya sinergi antar-institusi demi memastikan proses penegakan hukum yang transparan dan akuntabel.

“Kami mengapresiasi dedikasi dan profesionalisme yang ditunjukkan oleh penyidik dan jaksa dalam menangani perkara ini. Sinergi yang kuat antara kedua institusi menjadi kunci keberhasilan dalam memastikan proses penegakan hukum berjalan secara transparan dan akuntabel,” ujar Prof. Asep N. Mulyana.

Kunjungan kehormatan ini dihadiri oleh Kepala Badan Pembinaan Hukum (Kababinkum) TNI Laksamana Muda (Laksda) TNI Kresno Buntoro, S.H., LL.M., Ph.D., bersama Wakil Kababinkum TNI Brigadir Jenderal TNI Dr. Ateng Karsoma, S.H., M.Kn., serta Inspektur Jenderal (Irjen) Babinkum TNI Brigadir Jenderal TNI Dr. Rokhmat, S.H., C.N., M.Kn.

Kababinkum TNI Laksda TNI Kresno Buntoro menegaskan bahwa koordinasi lintas institusi memiliki peran penting dalam mewujudkan penegakan hukum yang adil dan profesional.

“Babinkum TNI berkomitmen untuk terus memperkuat kerja sama dengan Kejaksaan Agung dalam upaya penegakan hukum, khususnya dalam perkara yang melibatkan personel TNI,” tegasnya.

Pertemuan ini menjadi momentum strategis untuk meningkatkan sinergi antara Babinkum TNI dan Kejaksaan Agung dalam mendukung proses hukum yang berkeadilan dan transparan.

Tags:

Baca Juga

Rekomendasi lainnya