Breaking News

Bupati Bogor Rudy Susmanto Ajak Bank BJB Perkuat Sinergi Membangun Jawa Barat

Liputan08.com KARAWANG – Bupati Bogor, Rudy Susmanto, menegaskan pentingnya kemitraan strategis antara Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor dan Bank BJB dalam upaya membangun daerah. Hal ini ia sampaikan usai menghadiri pengarahan Gubernur Jawa Barat kepada jajaran Bank BJB di Aula Kantor Bupati Karawang, Karawang Timur, pada Selasa (4/3/2025).

Acara tersebut dihadiri oleh Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi, para pimpinan dan jajaran Bank BJB, serta para Bupati dan Wali Kota se-Jawa Barat. Dalam arahannya, Gubernur menekankan agar Bank BJB terus berperan sebagai mitra utama dalam pembangunan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat di seluruh wilayah Jawa Barat.

Bupati Bogor, Rudy Susmanto, mengapresiasi pesan yang disampaikan oleh Gubernur, khususnya terkait peran Bank BJB dalam mendorong pertumbuhan daerah melalui sistem perbankan yang kuat dan efisien.

“Pesan yang kita tangkap jelas, bahwa Bank BJB bukan hanya sekadar institusi keuangan, tetapi juga bagian dari harkat, martabat, dan kehormatan orang Sunda. Maka, sudah seharusnya kita bersama-sama memperkuat sinergi untuk membangun Jawa Barat yang lebih maju,” ujar Rudy.

Ia menambahkan bahwa Pemkab Bogor berharap kerja sama dengan Bank BJB semakin erat, tidak hanya dalam hal layanan keuangan, tetapi juga dalam mendukung program pembangunan daerah.

“Kami ingin Bank BJB menjadi mitra strategis yang memiliki visi dan niatan yang sama dengan kabupaten/kota di Jawa Barat, terutama dalam mendorong efisiensi dan efektivitas struktur keuangan daerah. Seperti yang disampaikan Pak Gubernur, mari kita berbenah bersama dan bergerak maju untuk kepentingan masyarakat,” tegasnya.

Dengan adanya pengarahan dari Gubernur Jawa Barat, Rudy berharap Bank BJB dapat terus berkembang dan memberikan manfaat besar bagi pembangunan daerah, khususnya dalam mendukung kebijakan pemerintah daerah untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Tags:

Baca Juga

Rekomendasi lainnya