
Liputan08.com KARAWANG — Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, M.Sc., memimpin pelepasliaran satwa dilindungi sekaligus melepas Tim Ekspedisi Macan Tutul di kawasan Resimen Latihan Tempur (Menlatpur) Sanggabuana, Kabupaten Karawang, Selasa (18/2/2025). Langkah ini menjadi bagian dari upaya pelestarian keanekaragaman hayati serta menjaga keseimbangan ekosistem hutan lindung.
Kegiatan ini melibatkan berbagai pihak, termasuk Sanggabuana Conservation Foundation (SCF), Yayasan Cikananga Konservasi Terpadu, Lembang Park and Zoo, serta PT Pertamina Geothermal Energy Tbk. Area Kamojang. Sejumlah satwa yang dikembalikan ke habitat aslinya setelah menjalani proses rehabilitasi dan habituasi mencakup elang ular bido, kijang, landak Jawa, musang, dan kancil.
Jenderal Maruli menegaskan bahwa pelepasliaran ini adalah wujud nyata komitmen TNI AD dalam mendukung program pelestarian lingkungan dan ekosistem, sejalan dengan upaya Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan.
“Sebagai bangsa Indonesia, kita bertanggung jawab menjaga keanekaragaman hayati demi generasi mendatang. Saya berharap para Pangdam dapat memimpin upaya konservasi di wilayahnya masing-masing, bekerja sama dengan berbagai pihak. TNI AD akan terus mendukung pelestarian hutan lindung bersama Kementerian Kehutanan,” ujar Kasad.19/2/2025
Lebih lanjut, Kasad menekankan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari program unggulan TNI AD, Bersatu Dengan Alam, yang berorientasi pada perlindungan lingkungan dan keberlanjutan ekosistem.
Hutan Sanggabuana sendiri memiliki peran strategis sebagai paru-paru hijau yang menopang kehidupan berbagai spesies flora dan fauna. Keberadaan hutan ini juga berdampak langsung pada kesejahteraan masyarakat sekitar, di mana pengelolaan pertanian dan perkebunan yang ramah lingkungan diharapkan dapat mendukung ekonomi lokal tanpa merusak keseimbangan ekosistem.
Pelepasliaran satwa ini menjadi langkah penting dalam upaya menjaga keberlanjutan alam. Diharapkan, populasi satwa dilindungi dapat berkembang secara alami dan ekosistem tetap terjaga untuk generasi yang akan datang.
Baca Juga
-
24 Jan 2025
Hari Ke-4 Pencarian Longsor Petungkriyono: Tim Temukan Jenazah Korban ke-23
-
06 Jan 2025
Kejaksaan Agung Periksa 3 Saksi Terkait Kasus Impor Gula Tahun 2015-2016
-
30 Okt 2024
Aksi Premanisme di Purworejo: Sunaryo Dikeroyok hingga Alami Luka Berat, Polisi Tangkap Tiga Tersangka
-
02 Okt 2024
Larangan Jual Rokok Eceran Bakal Sulit Diterapkan, Ini Alasannya
-
29 Nov 2024
Ketua DPRD Kabupaten Bogor Sastra Winara Raperda dan Perda Baru Dorong Pertumbuhan Ekonomi Daerah
-
05 Des 2024
BAZNAS Inhil Diduga Selewengkan Dana Zakat, 19 Saksi Diperiksa dan 3.150 Dokumen Dikumpulkan
Rekomendasi lainnya
-
06 Mar 2025
Kejaksaan Agung Periksa 8 Saksi Dugaan Korupsi Tata Kelola Minyak Mentah PT Pertamina
-
28 Des 2024
Ketua PWI Bogor Dedi Firdaus Pembakaran Kantor PAKAR Adalah Teror Terhadap Kebebasan Pers
-
02 Jan 2025
Tim 8 Relawan Prabowo Dukung Program Makan Siang Bergizi untuk Siswa Seluruh Indonesia
-
04 Mar 2025
Rudy Susmanto Hadiri Sinergi Pemprov Jabar, TNI-Polri, dan Kejaksaan untuk Bangun Jawa Barat
-
11 Mar 2025
Bupati Bogor Rudy Susmanto Tinjau Posko Banjir Bojongkulur, Wamendagri Pastikan Mitigasi Berjalan Optimal
-
27 Feb 2025
Satpol PP Kabupaten Bogor Amankan 8.130 Botol Miras dalam Operasi Penertiban