
Liputan08.com KOTA BANDUNG – Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Jawa Barat mendesak pelaksanaan Kongres Percepatan sebagai langkah konkrit untuk menyelesaikan dualisme kepemimpinan yang tengah melanda organisasi tersebut.
Akibat perpecahan yang terjadi, peringatan Hari Pers Nasional (HPN) 2025 dan HUT ke-79 PWI harus digelar di dua lokasi berbeda, yakni di Pekanbaru, Riau, dan Banjarmasin, Kalimantan Selatan. Kondisi ini menjadi pukulan bagi seluruh anggota PWI di Indonesia, terlebih Presiden Prabowo Subianto serta para pemangku kepentingan memilih untuk tidak hadir di kedua acara tersebut.
Ketua PWI Jawa Barat, Hilman Hidayat, menegaskan bahwa penyelesaian konflik ini harus dilakukan melalui mekanisme organisasi yang sesuai dengan konstitusi. Menurutnya, percepatan kongres menjadi salah satu solusi terbaik untuk mengakhiri perpecahan yang dapat mengancam kredibilitas serta soliditas PWI sebagai organisasi profesi wartawan.
“PWI harus mampu menyelesaikan permasalahan ini secara internal. Salah satu langkah konkret yang dapat ditempuh adalah mempercepat pelaksanaan kongres agar organisasi kembali solid,” ujar Hilman, Senin (17/2/2025).
Demi menjaga marwah organisasi dan persatuan insan pers di Indonesia, PWI Jawa Barat menyampaikan sikap resmi sebagai berikut:
1. Mendesak segera digelarnya Kongres Luar Biasa atau Kongres Percepatan untuk menyelesaikan dualisme kepemimpinan dan mengembalikan ketertiban organisasi.
2. Menolak segala bentuk intervensi eksternal yang dapat memperburuk situasi serta memperdalam perpecahan di tubuh PWI.
3. Menyerukan kepada seluruh anggota PWI di Indonesia untuk tetap menjaga profesionalisme dan tidak terprovokasi oleh kepentingan tertentu yang dapat merusak nama baik organisasi.
4. Mendorong Dewan Pers untuk berperan aktif dalam menyelesaikan permasalahan ini demi menjaga independensi dan martabat PWI.
5. Menegaskan bahwa jika Kongres Luar Biasa atau Kongres Percepatan diselenggarakan, PWI Jawa Barat siap hadir dan mendukung penuh upaya rekonsiliasi.
“Pernyataan ini kami sampaikan demi menjaga persatuan serta keberlanjutan PWI sebagai organisasi wartawan tertua dan terbesar di Indonesia,” tutup Hilman.
Dengan desakan ini, PWI Jawa Barat berharap konflik internal dapat segera berakhir, sehingga organisasi kembali solid dan fokus pada misi utamanya: memperjuangkan kebebasan pers dan profesionalisme wartawan di Indonesia.
Tags: PWI Jawa Barat Desak Kongres Percepatan untuk Akhiri Dualisme Kepemimpinan
Baca Juga
-
02 Jan 2025
Satgas Yonif 642/Kps Gelar Pelayanan Kesehatan Keliling di Desa Ururu, Distrik Yamor, Papua Barat
-
30 Okt 2024
JAM-Datun Tanda Tangani Deklarasi Bersama untuk Tingkatkan Kerja Sama ASEAN-Tiongkok dalam Pemberantasan Kejahatan Keuangan
-
28 Nov 2024
Jaksa Agung dan Menteri Perhubungan Bahas Penguatan Kerja Sama Strategis
-
19 Apr 2025
Hendry Ch Bangun Tinjau Lokasi Rumah Subsidi untuk Wartawan di Banten dan Tangerang
-
25 Okt 2024
Roadshow Penerangan Hukum di PT PLN UID Kalimantan Timur dan Utara: Pemulihan Aset dan Transisi Energi Jadi Fokus
-
10 Jan 2025
Pangdam I/BB Resmi Tutup Pendidikan Pertama Bintara TNI AD 2024 di Rindam I/BB
Rekomendasi lainnya
-
12 Apr 2025
Bupati Bogor Rudy Susmanto Ajak Media Kawal Pembangunan dan Berantas Pungli
-
05 Feb 2025
Satgas SIRI Kejaksaan Agung Tangkap Buronan Kasus Korupsi di Batam
-
25 Nov 2024
Polda Jateng Gelar Apel Pergeseran Pasukan untuk Pengamanan TPS Pemilu 2024
-
27 Nov 2024
Pilkada Kabupaten Bogor 2024: Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Gunakan Hak Pilih di TPS Masing-Masing
-
11 Jan 2025
Sat Binmas Polresta Banyumas Kenalkan Profil dan Tugas Polri Melalui PSA
-
15 Apr 2025
Pemkab Bogor Bentuk Paguyuban PKL Sambut Festival Kuliner Malam Pakansari