Breaking News

Kilas Balik Capaian Kinerja Kejaksaan RI Tahun 2024 Optimalisasi Penegakan Hukum dan Pemulihan Keuangan Negara

Liputan08.com Jakarta – Sepanjang 2024, Kejaksaan RI menunjukkan berbagai capaian strategis dalam penegakan hukum dan pengelolaan negara. Berikut rekap kinerja dari berbagai bidang:

Bidang Pembinaan
1.Realisasi Anggaran: Rp18,62 triliun (97,43% dari pagu Rp19,11 triliun).
2.PNBP: Rp2,02 triliun, melampaui target Rp1,7 triliun.
3.Reformasi Birokrasi: 21 satuan kerja berhasil mendirikan zona integritas WBK/WBBM (63,63%).
4.Digitalisasi: 13 indeksasi SPBE dan 5 implementasi kebijakan arsitektur SPBE.

Bidang Intelijen
1.Operasi Strategis:
Satgas Mafia Tanah: 222 kegiatan.
Pengamanan PSN: 89 proyek strategis nasional, 28 proyek IKN.
Operasi Tabur: 82 buronan ditangkap.
2.Penyuluhan Hukum: 7.644 kegiatan.
3.Jaksa Garda Desa: 2.907 kegiatan.
Bidang Tindak Pidana Umum
1.Restorative Justice: Penyelesaian 1.985 perkara; pembentukan 4.654 Rumah Restorative Justice dan 116 Balai Rehabilitasi.
2.Perkara Diselesaikan:
SPDP Masuk: 171.233.
Putusan Pengadilan: 95.874 perkara.
Eksekusi: 99.105 perkara.
Bidang Tindak Pidana Khusus
1.Kasus Besar:
Korupsi komoditas timah: Kerugian negara Rp300 triliun.
Korupsi proyek kereta api Besitang-Langsa: Rp1 triliun.
Korupsi PT Duta Palma: Rp73,92 triliun.
2.Perkara Ditangani:
Penyelidikan: 2.316 perkara.
Penuntutan: 2.036 perkara.
Eksekusi: 1.836 perkara.
3.Penyelamatan Keuangan Negara: Rp44,1 triliun; PNBP Rp1,69 triliun.

Bidang Perdata dan Tata Usaha Negara
1.Bantuan Hukum: Pendampingan 22.046 perkara dengan nilai Rp1,16 triliun.
2.Pemulihan Aset: Rp6,13 triliun.

Melalui capaian tersebut, Kejaksaan RI terus memperkuat perannya dalam penegakan hukum, pengawasan, serta pemulihan keuangan negara untuk mendukung pembangunan nasional.

Tags:

Baca Juga

Rekomendasi lainnya