
Liputan08.com CISEENG – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bogor, Ajat Rochmat Jatnika, mendampingi Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri), Bima Arya Sugiarto, dalam kunjungan kerja ke daerah irigasi Sasak, Kecamatan Ciseeng, Jumat (27/12). Kunjungan ini merupakan bagian dari strategi perbaikan irigasi untuk mempercepat target swasembada pangan nasional.
Hadir pula dalam kegiatan tersebut perwakilan Pemerintah Provinsi Jawa Barat, Kepala Dinas PUPR Kabupaten Bogor, Kepala Dinas Perikanan dan Peternakan (Diskanak) Kabupaten Bogor, Plt. Camat Ciseeng, serta para kepala desa setempat.
Wamendagri Bima Arya menegaskan bahwa target swasembada pangan tahun 2027 harus dipercepat. Peran Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) adalah memastikan seluruh kepala daerah—gubernur, bupati, dan wali kota—mengumpulkan data kebutuhan rehabilitasi irigasi.
“Saya keliling untuk memastikan data terkumpul sehingga tahun depan bisa mendapat pendanaan dari Kemenko Pangan. Fokusnya pada proyek yang siap dan usulan yang jelas,” kata Bima.
Menurutnya, ada sekitar 3 juta hektare daerah irigasi di Indonesia yang potensial direhabilitasi. Jika dimaksimalkan, kontribusinya terhadap swasembada pangan akan signifikan. Salah satu titik prioritasnya adalah Kecamatan Ciseeng yang memiliki potensi besar di sektor perikanan.
“Kecamatan Ciseeng kita usulkan untuk mendapatkan bantuan. Data harus dirapikan agar bisa segera diusulkan ke pusat,” tambahnya.
Sekda Kabupaten Bogor, Ajat Rochmat Jatnika, menyampaikan bahwa pihaknya mengajukan enam daerah irigasi untuk rehabilitasi, dengan prioritas di Jasinga, Nanggung, Jonggol, dan Cariu.
“Daerah irigasi Sasak di Ciseeng lebih dominan untuk perikanan. Kawasan ini dikenal sebagai pusat produksi bibit ikan terbesar di Jawa Barat, baik ikan konsumsi maupun ikan hias. Namun, irigasi yang ada sering mengalami kerusakan akibat banjir,” jelas Ajat.
Ia berharap perbaikan irigasi dapat meningkatkan produktivitas sektor perikanan sekaligus mendukung swasembada pangan nasional.
Tags: Wamendagri Bima Arya Tinjau Irigasi Sasak Ciseeng: Dorong Swasembada Pangan Lebih Cepat
Baca Juga
-
08 Okt 2024
Kajati Sumsel Terima Hasil Audit BPK RI Terkait Dugaan Korupsi PT Andalas Bara Sejahtera Senilai Rp 488 Miliar
-
06 Jan 2025
Amalan-Amalan Penting di Bulan Rajab Dibahas dalam Pengajian Al-Ikhbar PWI Kabupaten Bogor
-
15 Jan 2025
Rutan Rengat Gelar Razia Blok Hunian, Tegaskan Komitmen Zero Halinar
-
07 Feb 2025
JAM-Intel Luncurkan Aplikasi Pengawasan Dana Desa Perkuat Transparansi dan Akuntabilitas
-
07 Apr 2025
Taruna Akpol dan Rumah Baca Zhaffa Gelar Kelas Inspiratif untuk Anak Jalanan di Manggarai
-
23 Mar 2025
Bupati Bogor Rudy Susmanto Hadiri Buka Puasa Bersama Sahabat Tunanetra Nurul Qolbi
Rekomendasi lainnya
-
07 Feb 2025
JAM-Intel Luncurkan Aplikasi Pengawasan Dana Desa Perkuat Transparansi dan Akuntabilitas
-
22 Jan 2025
WHO Menyesalkan Pengumuman Amerika Serikat untuk Keluar dari Keanggotaan
-
21 Jan 2025
Perumahan Monalis Bliss Residence Di Desa Bojong Nangka Sudah Kantongi Semua Perizinan Lengkap
-
14 Des 2024
Presiden Prabowo Subianto Apresiasi Usulan Reformasi Pilkada, Dian Assafri Nasa’i Dukung Efisiensi Sistem Politik
-
21 Jan 2025
Wakil Ketua Komisi I DPRD Kabupaten Bogor KH Achmad Yaudin Sogir Ucapkan Selamat atas Pelantikan Ketua PWI Kabupaten Bogor Dedy Firdaus
-
28 Nov 2024
Pemkab Bogor Luncurkan Saung Inflasi untuk Kendalikan Stabilitas Pangan dan Inflasi