Breaking News

Sekda Bogor Hadiri Rakor Swasembada Pangan, Menko Zulkifli Hasan Tekankan Enam Faktor Pendukung

Liputan08.com BANDUNG – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bogor, Ajat Rochmat Jatnika, mengikuti arahan Menteri Koordinator (Menko) Bidang Pangan, Zulkifli Hasan, terkait target swasembada pangan nasional dengan menyoroti enam faktor pendukung utama.

Arahan ini disampaikan dalam Rapat Koordinasi Pusat dan Daerah untuk Mendukung Swasembada Pangan Nasional yang berlangsung di Gedung Pakuan, Kota Bandung, pada Selasa (24/12).

Rapat tersebut juga dihadiri oleh Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono, Menteri Lingkungan Hidup Hanif Faisol Nurofiq, Wakil Menteri Dalam Negeri, Wakil Menteri Pertanian, Wakil Menteri Perdagangan, Penjabat Gubernur Jawa Barat, serta perwakilan dari Badan Pangan Nasional, Badan Gizi Nasional, Bulog, dan seluruh Bupati serta Wali Kota se-Jawa Barat.

Menko Zulkifli Hasan menyoroti sejumlah tema utama dalam rakor, antara lain sistem irigasi, distribusi pupuk, ketersediaan pangan dan harga bahan pokok, pelaksanaan panen raya, keunggulan Jawa Barat dalam sektor perikanan, hingga pengelolaan Daerah Aliran Sungai (DAS) Citarum.

“Apabila di daerah dengan area pertanian tidak tersedia anggaran untuk membangun irigasi, maka pemerintah pusat akan turun tangan untuk mendukung pembangunan tersebut,” tegas Zulkifli Hasan.

Ia juga menambahkan bahwa pihaknya telah mempersingkat rantai distribusi pupuk agar tiba tepat waktu bagi para petani yang membutuhkannya saat musim tanam.
“Dulu rantai distribusi pupuk sangat panjang. Kadang-kadang pupuk baru datang saat panen tiba. Sekarang aturannya sudah kita pangkas. Kita minta setiap daerah memonitor agar tidak ada lagi wilayah yang kekurangan pupuk saat masa tanam,” jelasnya.

Melalui langkah-langkah strategis ini, pemerintah pusat dan daerah diharapkan dapat mewujudkan target swasembada pangan secara berkelanjutan.

Tags: ,

Baca Juga

Rekomendasi lainnya