
Liputan08.com CIBINONG – Untuk menjaga stabilitas harga pangan menjelang perayaan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025, Pemerintah Kabupaten Bogor kembali menggelar kegiatan Gerakan Pangan Murah (GPM). Kegiatan tersebut berlangsung di Pasar Cibinong pada Selasa (17/12/2024).
Penjabat (Pj.) Bupati Bogor, Bachril Bakri, menjelaskan bahwa GPM kali ini disertai dengan inspeksi mendadak (sidak) untuk memantau kondisi pasar, memastikan harga kebutuhan pokok kembali stabil, dan mengatasi lonjakan harga yang terjadi pada minggu sebelumnya, terutama pada komoditas seperti cabai rawit, minyak goreng, dan telur.
“Hari ini kami melaksanakan GPM sekaligus sidak di Pasar Cibinong untuk memastikan harga kembali normal dan stabil. Kenaikan harga beberapa komoditas, seperti telur dan cabai rawit, dipicu oleh meningkatnya permintaan jelang Nataru. Untuk minyak goreng, hasil pantauan kami menunjukkan harga sudah cukup baik. Harapannya, seluruh harga pangan pokok dapat terkendali sehingga tidak memberatkan masyarakat,” ujar Bachril.
Sementara itu, Pelaksana Tugas (Plt.) Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Bogor, Bambam Setia Aji, menyebutkan bahwa indeks perubahan harga di Kabupaten Bogor terpantau lebih tinggi dibandingkan daerah lain di Jawa Barat, berdasarkan rapat inflasi daerah bersama Kemendagri.
“GPM di Pasar Cibinong ini adalah salah satu upaya konkret untuk menekan lonjakan harga. Kami berharap kegiatan ini tidak berhenti di sini. Kami juga meminta Bulog untuk terus berkolaborasi secara intensif dengan Pemkab Bogor dalam melaksanakan GPM secara berkesinambungan,” tegas Bambam.
Melalui GPM, Pemkab Bogor berkomitmen menjaga ketersediaan dan keterjangkauan bahan pokok bagi masyarakat, khususnya menjelang momen-momen besar seperti Natal dan Tahun Baru.
Tags: Pemkab Bogor Gelar Gerakan Pangan Murah di Pasar Cibinong untuk Kendalikan Harga Jelang Nataru
Baca Juga
-
04 Apr 2025
Bukan Ulah Dishub Isu Pemotongan Kompensasi Sopir di Jalur Puncak Dipastikan Hanya Miskomunikasi
-
15 Feb 2025
Sambut Ramadhan, Partai Golkar Gelar Istighotsah, Resmikan Majelis Al-Qur’an, dan Luncurkan Kampung Ramadhan
-
24 Mar 2025
Bupati Bogor Rudy Susmanto Tinjau Ramp Check Kendaraan Dinas di Pakansari
-
19 Feb 2025
Komisi 1 DPRD Kabupaten Bogor Apresiasi Polsek Cileungsi atas Pengungkapan Kasus Penyalahgunaan Gas Bersubsidi
-
04 Nov 2024
Pj. Bupati Bogor Tegaskan ASN Harus Netral dalam Pilkada 2024 dan Siap Dukung Kelancaran Pemilu
-
22 Mar 2025
Menag RI Resmikan Masjid Agung Al-Ikhlas Podomoro di Tenjo, Titip Pesan Agar Dimakmurkan
Rekomendasi lainnya
-
26 Okt 2024
Danpos Bolakme Sampaikan Duka Cita Mendalam dan Berikan Bantuan kepada Keluarga yang Berduka di Distrik Bolakme
-
13 Feb 2025
KH Achmad Yaudin Sogir: Malam Nisfu Syaban, Momentum Muhasabah dan Perbaikan Diri
-
30 Des 2024
Wakil Ketua Komisi 1 DPRD Kabupaten Bogor, KH Achmad Yaudin Sogir, Sosialisasikan Penyerahan Fasos Fasum di Perumahan PWI Jaya
-
29 Mar 2025
Hasil Investigasi Awak Media Sukamulya Rumpin Bak Surganya Mafia Penyuntikan Gas Elpiji Ilegal
-
10 Des 2024
JAM-Pidum Asep Nana Mulyana Setujui Dua Perkara Restorative Justice, Salah Satunya Kasus Pencurian di Medan
-
06 Apr 2025
Bupati Bogor Rudy Susmanto Apresiasi Semua Pihak yang Sukseskan Arus Mudik dan Balik Idul Fitri 1446 H