
Liputan08.com DRAMAGA – Pj. Bupati Bogor, Bachril Bakri dan Rektor IPB University, Arif Satria bertemu dalam rangka berdiskusi terkait kerjasama antara Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor dengan IPB University. Salah satunya adalah sinergi meningkatkan Indeks Ketahanan Pangan di Kabupaten Bogor.
Acara berlangsung di Kampus IPB University, Dramaga, Selasa (26/11). Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bogor, Ajat Rochmat Jatnika turut mendampingi Pj. Bupati Bogor. Turut hadir pada diskusi tersebut, Asisten Perekonomian dan Pembangunan, Kepala DPMD, Kepala DPKPP, Plt. Kepala Dinas Ketahan Pangan, Kabid Lalu Lintas Dinas Perhubungan, Camat Dramaga, perwakilan Dinas PUPR dan Bappedalitbang.
Agenda diskusi lainnya terkait progres rencana pembangunan jalan di Kebun IPB Jonggol, RDTR Ciampea-Dramaga University Town, Sekolah Pemerintah Desa, Sekolah Keluarga Berkualitas (Sekolah Pra Nikah) dan Hibah CSR Perusahaan untuk IPB (Mobil Klinik Tanaman).
Pj. Bupati Bogor, Bachril Bakri mengungkapkan, hari ini kami berdiskusi terkait beberapa program yang bisa disinergikan untuk membangun Kabupaten Bogor. Ia mengucapkan terima kasih kepada Rektor IPB University yang sudah membantu serta memfasilitasi untuk rencana pengembangan Indeks Ketahanan Pangan.
“Kemudian Pemkab Bogor juga siap membantu terkait hal-hal yang dibutuhkan oleh IPB, karena IPB adalah salah satu aset Pemerintah Kabupaten Bogor, dalam upaya pengembangan pertanian dan ekonomi di Kabupaten Bogor,” ungkap Bachril Bakri.
Rektor IPB University, Arif Satria menjelaskan, alhamdulillah IPB dengan Pemkab Bogor selalu sinergi dalam berbagai program pembangunan, dan yang paling penting lagi sekarang adalah bagaimana meningkatkan Indeks Ketahanan Pangan Kabupaten Bogor.
“Indeks Ketahanan Pangan Kabupaten Bogor saat ini belum maksimal, kita akan mendampingi Pemkab Bogor untuk meningkatkan Indeks Ketahanan Pangan tersebut,” jelas Arif.
Arif menambahkan, karena persoalan pangan ini sangat dekat dengan keahlian IPB. Sehingga IPB punya tanggung jawab moral untuk bisa memperkuat ketahanan pangan di Kabupaten Bogor.(TIM KOMUNIKASI PUBLIK / DISKOMINFO KABUPATEN BOGOR)
Tags: Pj. Bupati Bogor dan Rektor IPB University Bertemu Bahas Peningkatan Indeks Ketahanan Pangan
Baca Juga
-
04 Mar 2025
Polres Tegal Kota Gelar Operasi Pekat, Dua Pasangan Tak Resmi Terjaring Razia di Kamar Kost
-
14 Apr 2025
Pemkab Bogor Gelar Festival Pencak Silat 2025 Ajang Menjaring Atlet Muda dan Lestarikan Budaya Bangsa
-
22 Des 2024
Satgas Pamtas RI-RDTL Yonarhanud 15/DBY Berperan Aktif sebagai Tenaga Pendidik di SMP Negeri Satu Atap Taloi
-
26 Feb 2025
Pemkab Bogor Ajak ASN dan Dunia Usaha Kurangi Food Waste Demi Ketahanan Pangan Berkelanjutan
-
28 Des 2024
Satgas Yonif 323 Kostrad Rayakan Natal Bersama Warga Kampung Wuloni, Puncak Papua
-
17 Jan 2025
Pj. Bupati Bogor Luncurkan Program Jumat Jantung Sehat untuk Tingkatkan Kesejahteraan Masyarakat
Rekomendasi lainnya
-
10 Mar 2025
Komisi III DPR RI Apresiasi Satgas Ops Damai Cartenz Gagalkan Penyelundupan Senjata ke KKB di Papua
-
09 Mar 2025
Satgas Pamtas RI PNG Yonif 700/WYC Gelar Pengobatan Gratis untuk Warga Perbatasan Papua
-
25 Okt 2024
Kejaksaan Agung Periksa Saksi Terkait Dugaan Korupsi Pembangunan Tol Japek II Elevated
-
10 Des 2024
JAM-Pidum Asep Nana Mulyana Setujui Dua Perkara Restorative Justice, Salah Satunya Kasus Pencurian di Medan
-
20 Jan 2025
Polemik Pagar Laut 30 Km: Ancaman Bagi Nelayan, KKP Didukung Tindakan Tegas oleh Publik dan TNI AL
-
28 Okt 2024
Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat Gelar Penyuluhan Kesehatan di Perbatasan TTU untuk Tingkatkan Kesadaran Warga