Liputan08.com Teluk Wondama – Pos Naikere dari Satgas Pengamanan Perbatasan (Pamtas) RI-PNG Wilayah Papua Barat Yonif 642/Kps kembali menunjukkan kepedulian terhadap masyarakat pedalaman dengan mengadakan kegiatan pelayanan kesehatan dan pembagian bubur kacang hijau di Desa Sararti, Kabupaten Teluk Wondama, Provinsi Papua Barat, pada Jumat (22/11/2024).
Desa Sararti menghadapi berbagai tantangan, terutama keterbatasan transportasi dan media komunikasi yang menghambat akses masyarakat terhadap informasi dan layanan kesehatan. Kondisi ini berdampak signifikan, khususnya bagi balita, anak-anak, remaja, hingga orang tua lanjut usia.
Sebagai upaya untuk mengatasi masalah ini, Pos Naikere yang dipimpin oleh Komandan Pos (Danpos) Letda Inf Resha Febriyan melaksanakan inisiatif langsung ke wilayah pedalaman. Langkah ini bertujuan memberikan edukasi kepada masyarakat tentang pentingnya menjaga kesehatan dan memastikan kebutuhan dasar mereka terpenuhi.
Dalam kegiatan tersebut, anggota Pos Naikere tidak hanya menyediakan bubur kacang hijau sebagai asupan gizi tambahan, tetapi juga memberikan layanan kesehatan secara rutin setiap bulan. Masyarakat Desa Sararti menyambut baik dan merasa terbantu atas kehadiran TNI sebagai tenaga kesehatan yang sigap melayani kebutuhan mereka.
“Kami membantu dengan sepenuh hati dan ikhlas untuk memberikan yang terbaik bagi masyarakat. Jangan sungkan untuk meminta bantuan kepada anggota Pos Naikere, baik di bidang kesehatan, gotong royong, atau pendidikan. Selama kami masih bertugas di pos ini, kami akan terus berupaya membantu. Terima kasih juga kepada masyarakat Sararti yang telah menerima kami dengan baik di kampung ini,” ungkap Letda Inf Resha Febriyan.
Masyarakat setempat mengungkapkan rasa terima kasih kepada TNI atas kehadiran dan kontribusi mereka. “Kami sangat berterima kasih kepada bapak-bapak TNI dari Pos Naikere yang telah membantu memberikan bubur kacang hijau setiap bulan dan menjadi tenaga kesehatan bagi kami. Kehadiran mereka sangat berarti untuk desa kami,” ujar salah satu warga.
Kegiatan ini menunjukkan komitmen TNI dalam menjaga hubungan erat dengan masyarakat dan memberikan manfaat nyata bagi warga di wilayah perbatasan yang jauh dari akses fasilitas umum.
(Pen Yonif 642/Kps)
Tags: Satgas Pamtas RI-PNG Pos Naikere Berikan Layanan Kesehatan dan Bubur Kacang Hijau untuk Warga Desa Sararti, Teluk Wondama
Baca Juga
-
06 Des 2024
Satgas SIRI Kejagung Tangkap Buronan Kasus Korupsi Ruko di Tengah Hujan Deras
-
12 Nov 2024
Jaksa Agung: Sinergi Sipil dan Militer Diperlukan dalam Penanganan Perkara Koneksitas
-
05 Nov 2024
Pemkab Bogor Dorong Penyiar Radio Berinovasi Hadapi Era Digital
-
23 Okt 2024
Kuasa Hukum Kwan Benny Ahadi Gugat Tindakan SATGAS BLBI ke PTUN Jakarta, Keberatan Dianggap Dikabulkan
-
12 Des 2024
Proyek Pengurugan Situ Cikaret Kabupaten Bogor Diduga Tanpa Transparansi Anggaran
-
22 Okt 2024
Pemkab Bogor Gelar Workshop Coaching dan Mentoring untuk Dukung Implementasi Bogor Corpu
Rekomendasi lainnya
-
24 Okt 2024
Polres Bogor Tangkap Dua Pelaku Begal di Ciampea Otak Kejahatan Bunuh Diri Sebelum Terungkap
-
30 Okt 2024
Pj. Bupati Bogor Paparkan Dua Inovasi Andalan di Ajang IGA Award 2024
-
14 Des 2024
Pangdam V/Brawijaya Tinjau Satgas Pamtas RI-Malaysia di Nanga Badau, Berikan Motivasi dan Arahan Tegas
-
11 Nov 2024
Polda Jawa Tengah Ungkap Kasus Pelecehan Seksual Anak di Purworejo, Tiga Pelaku Ditetapkan Sebagai Tersangka
-
15 Des 2024
Pernikahan Putri Zulkifli Hasan dan Zumi Zola Perpaduan Tradisi Adat Jambi dan Kehadiran Tokoh Nasional
-
02 Okt 2024
4 Fakta Terkait Kabinet Prabowo-Gibran yang Belum Rampung