
Liputan08.com CIBINONG – Kegiatan Festival Catur Pelajar Kabupaten Bogor tahun 2024 untuk tingkat SD dan SMP resmi ditutup pada Kamis (7/11/2024) di Laga Satria Stadion Pakansari, Cibinong. Acara yang dihadiri oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bogor, Ajat Rochmat Jatnika, juga Ketua Persatuan Catur Seluruh Indonesia (Percasi) Kabupaten Bogor, ini berhasil menjadi ajang bergengsi dalam mencari bakat-bakat baru catur di Kabupaten Bogor.
Dalam sambutannya, Sekda Kabupaten Bogor, Ajat Rochmat Jatnika, menyatakan bahwa festival ini adalah salah satu upaya Pemkab Bogor dan Percasi untuk menggali potensi serta membentuk atlet-atlet catur berkualitas yang mampu membawa nama Kabupaten Bogor hingga kancah nasional bahkan internasional. Ia juga mengapresiasi kontribusi Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Kabupaten Bogor, Asnan AP, dalam penyelenggaraan acara ini.
“Saya mengucapkan terima kasih kepada Pak Asnan AP yang telah mendukung terselenggaranya festival ini. Harapan saya, ajang seperti ini dapat terus dilaksanakan sehingga dalam lima tahun ke depan dapat melahirkan atlet-atlet catur bertalenta yang mampu bersaing di tingkat internasional,” ujar Ajat Rochmat Jatnika.
Sementara itu, Kadispora Kabupaten Bogor, Asnan AP, menegaskan bahwa Festival Catur Pelajar ini akan dijadikan agenda rutin Dispora dan Percasi Kabupaten Bogor. Asnan berharap melalui event ini, Kabupaten Bogor dapat terus menghasilkan atlet-atlet catur profesional yang mampu berkompetisi di level nasional maupun internasional.
“Festival ini adalah langkah awal kami untuk membina dan mencetak atlet catur berbakat. Bahkan, Kabupaten Bogor sudah melahirkan atlet-atlet catur internasional seperti Arif dan Iren yang telah berlaga di Olimpiade Catur. Kami berharap melalui festival ini, akan lahir lebih banyak Arif-Arif dan Iren-Iren baru yang dapat membanggakan Kabupaten Bogor,” kata Asnan AP.
Festival Catur Pelajar Kabupaten Bogor ini diharapkan menjadi wadah bagi siswa-siswa tingkat SD dan SMP untuk mengasah kemampuan mereka dalam catur, sekaligus membuka jalan bagi talenta-talenta muda untuk melangkah lebih jauh dalam dunia olahraga catur.
Tags: Festival Catur Pelajar Kabupaten Bogor 2024: Ajang Prestasi dan Pembibitan Atlet Catur Bertalenta
Baca Juga
-
06 Mar 2025
Kejaksaan Agung Periksa 8 Saksi Dugaan Korupsi Tata Kelola Minyak Mentah PT Pertamina
-
21 Feb 2025
JAM-Pidum dan BNN RI Perkuat Sinergi Berantas Narkotika, Fokus pada Rehabilitasi dan Pemutusan Rantai Keuangan Sindikat
-
10 Mar 2025
JAM-Pidum Setujui 6 Kasus Narkotika Diselesaikan dengan Restorative Justice
-
03 Feb 2025
HUT Koarmada RI: Kepemimpinan Laksdya Denih Hendrata Perkuat Kedaulatan Laut Indonesia
-
30 Okt 2024
5 Tahun Jadi Honorer, Sangat Ahli dalam Bekerja tapi Gagal Tes CPNS, Siapa yang Dungu?
-
04 Jan 2025
Tiga Pejabat Dinas Kebudayaan DKI Jakarta Ditetapkan Sebagai Tersangka Korupsi
Rekomendasi lainnya
-
16 Apr 2025
JAM Pidum Setujui 8 Kasus Diselesaikan Lewat Restorative Justice, Termasuk Pencurian Motor di Padang Lawas
-
17 Jan 2025
Menko Polkam dan Ketua KPK Perkuat Strategi Nasional Pemberantasan Korupsi
-
05 Des 2024
Kejagung Tangkap Tersangka Kasus Korupsi Komoditas Timah dengan Kerugian Negara Rp300 Triliun
-
26 Mar 2025
Indocement Catat Laba Rp2 Triliun pada 2024, Perkuat Posisi di Pasar Semen Domestik
-
10 Apr 2025
Jaga Soliditas ASN, Wakil Bupati Bogor Jaro Ade Tekankan Komitmen Pelayanan Publik di Momen Halal Bihalal
-
13 Des 2024
Pemkab Bogor Bersih-bersih Baliho, di Sejumlah Titik Strategis