
Liputan08.com Teluk Wondama, 6 November 2024 – Satgas Yonif 642/Kapuas Pos Naikere menggelar kegiatan anjangsana sekaligus penyerahan bantuan sembako kepada masyarakat Kampung Naikere, Distrik Naikere, Kabupaten Teluk Wondama, pada Rabu (6/11). Program ini diinisiasi sebagai bentuk kepedulian dan dukungan kepada warga setempat, khususnya mereka yang berada dalam kondisi kurang mampu.
Komandan Pos Naikere, Letnan Dua Infanteri Resha Febrian Suryana, menjelaskan bahwa kegiatan anjangsana tersebut tidak hanya bertujuan mempererat hubungan antara prajurit Yonif 642/Kps dengan warga Kampung Naikere, tetapi juga merupakan aksi sosial dalam rangka membantu meringankan beban masyarakat setempat. “Kegiatan ini dilaksanakan sebagai pendekatan dan menjalin silaturahmi dengan masyarakat, sekaligus bentuk amal kemanusiaan untuk membantu mereka yang membutuhkan,” ujar Letda Inf Resha.
Dalam kesempatan tersebut, Letda Resha menegaskan bahwa Satgas Yonif 642/Kps selalu siap mendukung dan memberikan bantuan bagi masyarakat di sekitar wilayah penugasan mereka. “Sebagai sesama manusia, sudah sepatutnya kita saling membantu dan menguatkan,” tambahnya.
Sementara itu, Kepala Kampung Naikere, Bapak Simontore, menyampaikan rasa terima kasihnya atas bantuan yang telah diberikan oleh Satgas Yonif 642/Kps kepada warganya. “Kami sangat berterima kasih kepada TNI atas bantuan sembako yang diberikan. Semoga ini dapat sedikit meringankan beban masyarakat kami di Kampung Naikere,” ungkap Simontore.
Kegiatan anjangsana ini diharapkan dapat mempererat hubungan baik antara TNI dan masyarakat Kampung Naikere serta membawa manfaat bagi kehidupan sehari-hari warga yang membutuhkan.
(Sumber: Pen Yonif 642/Kps)
Tags: Satgas Yonif 642/Kapuas Pos Naikere Salurkan Sembako kepada Warga Kampung Naikere, Teluk Wondama
Baca Juga
-
22 Feb 2025
Seleksi Anggota Dewan Pers 2025-2028 Diwarnai Kontroversi, Pencalonan Dahlan Iskan dan Sayid Iskandarsyah Menuai Pro-Kontra
-
10 Okt 2024
Polsek Kebon Jeruk Gelar Penyuluhan Anti Tawuran di SMK Tri Arga 2 Kapolsek Sutrisno Tawuran Hancurkan Masa Depan
-
11 Okt 2024
Prajurit Kodam XVIII/Kasuari Tingkatkan Kesiapsiagaan melalui Latihan Bela Diri Taktis
-
12 Nov 2024
Kejaksaan Agung Periksa Tiga Saksi Terkait Kasus Impor Gula di Kementerian Perdagangan
-
08 Jan 2025
Pengajian Rutin Al-Ikhbar PWI Kabupaten Bogor Sakit Datangnya dari Allah Diampuni Dosa Orang Sakit
-
10 Okt 2024
Kejaksaan RI Gelar Bimbingan Teknis dan Manajemen Bertema Public Speaking dan Strategi Komunikasi Efektif
Rekomendasi lainnya
-
21 Okt 2024
Presiden Prabowo Siap Wujudkan Transformasi Ekonomi Nasional Melalui Hilirisasi SDA
-
04 Apr 2025
Borong Hasil Tani di Pasar Kelila Satgas Yonif 641/Bru Bantu Tingkatkan Ekonomi Mama Mama Papua
-
09 Mar 2025
Polsek Tambora Gagalkan Pengiriman 13 Motor Curian ke Bengkulu Satu Pelaku Diburu
-
03 Nov 2024
Sidang Perdana Kasus Korupsi KUR Bank SumselBabel Senilai Rp20,2 Miliar Akan Digelar di PN Pangkalpinang
-
18 Mar 2025
Ketua DPRD Kabupaten Bogor Sastra Winara: RPJMD Harus Mengakomodir Aspirasi Masyarakat
-
12 Feb 2025
KH Achmad Yaudin Sogir: Pers Pilar Demokrasi dan Keseimbangan Informasi di Kabupaten Bogor