
Liputan08.com TAMANSARI – Pemerintah Kabupaten (Pem.kab) Bogor resmi meluncurkan Rumah Cegah Stunting (Ceting) di Desa Sukamantri, Kecamatan Tamansari, pada Selasa (5/11/2024), sebagai wujud kolaborasi antara pemerintah, masyarakat, dan sektor swasta untuk mempercepat penurunan angka stunting di wilayah Kabupaten Bogor.
Penjabat Bupati Bogor, Bachril Bakri, mengungkapkan bahwa Rumah Ceting Kecamatan Tamansari ini akan menjadi pusat pemberian makanan bergizi bagi 172 peserta, termasuk 88 balita dan 8 ibu hamil. Selama 30 hari, mereka akan menerima menu makanan empat sehat lima sempurna, disertai camilan sehat berupa telur, susu, roti, dan buah-buahan.
“Ini adalah aksi nyata dari Pemkab Bogor bersama pihak swasta untuk mempercepat penurunan stunting di Kabupaten Bogor. Melalui Rumah Ceting ini, kami dapat mengontrol langsung pertumbuhan anak-anak dan mencegah mereka dari stunting. Kami berharap Kabupaten Bogor bisa mencapai zero stunting sesuai target Jawa Barat,” kata Bachril Bakri.
Kabupaten Bogor saat ini memiliki angka stunting tertinggi kedua di Jawa Barat, yaitu 27,6%, dibandingkan dengan target nasional sebesar 21,6% dan provinsi 21,7%. Salah satu strategi yang diambil adalah dengan Rumah Ceting, di mana anak-anak stunting menerima makanan bergizi tiga kali sehari, bersama pemberian vitamin, serta pemantauan berat badan, tinggi badan, dan lingkar kepala setiap hari.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada Pak Jimmy, yang dengan tulus membantu anak-anak stunting menggunakan dana pribadinya tanpa APBD. Beliau adalah pelopor pengusaha peduli stunting di Kecamatan Tamansari, dan kami harap setiap kecamatan dapat memiliki pelaku usaha seperti beliau,” ujar Bachril.
Plt. Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bogor, Agus Fauzi, menambahkan bahwa dokter spesialis anak dan SPOG dari RSUD Ciawi akan turun ke lokasi untuk memantau perkembangan peserta setiap minggu hingga 5 Desember 2024.
Ketua perwakilan BKKBN Jawa Barat, Fajar Supriyadi Santosa, mengapresiasi langkah nyata Pemkab Bogor dan berharap ini menjadi inspirasi bagi daerah lain di Jawa Barat. “Semoga kolaborasi ini dapat mengoptimalkan pencegahan dan penurunan stunting di Jawa Barat. Jika kita terus konsisten, target Indonesia Emas 2045 dengan masyarakat yang sehat dan bebas stunting bisa tercapai,” katanya.
Sementara itu, Jimmy, tokoh masyarakat dan pengusaha dari Kecamatan Tamansari, merasa bangga bisa berkontribusi dalam upaya menurunkan angka stunting. “Motivasi saya sederhana, yaitu melihat masyarakat Indonesia hebat di tahun 2045. Ini akan terus saya lakukan untuk mendukung pemerintah mewujudkan SDM Indonesia yang unggul,” tuturnya.
Tags: Pemkab Bogor Luncurkan Rumah Ceting di Tamansari, Upaya Percepat Penurunan Stunting Menuju Target Zero Stunting
Baca Juga
-
08 Apr 2025
BMKG Gempa Tektonik Berkekuatan 6,2 Magnitudo Guncang Simeulue, Masyarakat Diimbau Waspada
-
11 Des 2024
Membangun Harapan dan Kedamaian Batin Program One Day One Juz di Rutan Polda Jateng
-
06 Nov 2024
Kejaksaan Negeri Kabupaten Tasikmalaya Lakukan Penggeledahan di Kantor CV. Agro Techno, Terkait Dugaan Korupsi Penyaluran KUR di Bank BUMN
-
11 Des 2024
Wapres Gibran Saksikan Simulasi Penanggulangan Bencana di Kabupaten Bogor, Tekankan Edukasi untuk Pelajar
-
14 Okt 2024
Pos Elelim Hadiri Sosialisasi Bapperida Kabupaten Yalimo untuk Dukung Pembangunan dan Inovasi Daerah
-
19 Feb 2025
Farewell Match Penuh Kejutan: Pj. Bupati Bogor Bachril Bakri Berpamitan Lewat Sepak Bola
Rekomendasi lainnya
-
16 Jan 2025
Ketum PWDPI Laporkan Dugaan Penyerobotan Lahan di Mesuji ke Polda Lampung
-
26 Nov 2024
Sekda Kabupaten Bogor Apresiasi DKP dan Dorong Peningkatan Indeks Ketahanan Pangan
-
27 Nov 2024
Dinas Koperasi dan UMKM Dukung Langkah Koperasi Sekber Melalui RAT, Ini Kata HM. Raden Danang Donoroso
-
05 Feb 2025
Rudy Susmanto Resmi Ditetapkan sebagai Bupati Bogor, Siap Bangun Kabupaten Bogor Bersama Rakyat
-
17 Apr 2025
Demo Keaslian Ijazah Jokowi, Polresta Surakarta Tampilkan Pengamanan Humanis dan Profesional di Kediaman Presiden ke 7 RI
-
22 Mar 2025
The Next President? Dedi Mulyadi